Fungsi atau Manfaat Sejarah
Fungsi atau Manfaat Sejarah
1. Fungsi rekreatif
Ketika seseorang membaca narasi sejarah dan isinya mengandung hal-hal
yang terkait dengan keindahan, romantisme, maka akan melahirkan kesenangan
estetis. Jadi seolah-olah seseorang tadi sedang berekreasi ke suasana masa
lampau
2. Fungsi inspiratif
Dengan mempelajari sejarah akan dapat mengembangkan inspiratif,
imajinatif, dan kreativitas generasi yang hidup sekarang dalam rangka hidup
berbangsa dan bernegara. Fungsi inspiratif juga dapat dikaitkan dengan
pendidikan moral, sebab setelah belajar sejarah seseorang dapat mengembangkan
inspirasi dan berdasarkan keyakinanya dalam menerima atau menolak nilai yang
terkandung dalam suatu peristiwa sejarah
3. Fungsi instruktif (fungsi
yang terkait dalam pendidikan di sekolah/formal)
Sejarah sebagai alat bantu dalam proses pembelajaran. Sejarah berperan
sebagai upaya penyampaian pengetahuan dan ketrampilan kepada orang lain
4. Fungsi edukatif
Belajar sejarah sebenarnya dapat dijadikan pelajaran dalam kehidupan
keseharian bagi setiap manusia. Sejarah mengajarkan tentang contoh yang sudah
terjadi agar seseorang menjadi arif, serta sebagai petunjuk dalam berperilaku
Post a Comment for "Fungsi atau Manfaat Sejarah"